oleh

Program Kerja BKPSDM Luwu Tahun 2023,Fokus Peningkatan SDM dan Pengangkatan Honorer Menjadi PPPK

-Luwu-46 views

Kepala BKPSDM Kabupaten Luwu Andi Muhammad Ahkam Basmin

LUWU- Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) merupakan salahsatu Organisasi Pemerintah Daerah (OPD) penunjang urusan pemerintah yang menjadi kewenangan daerah, Selasa (04/12/2023).

Di Kabupaten Luwu, BKPSDM yang dipimpin oleh Andi Muhammad Ahkam Basmin telah menyelenggarakan berbagai bimbingan teknis kompetensi, pengembangan serta pengadaan pegawai pemerintah dengan perjanjian keja.

Salah satu bimbingan teknik yang diselenggarakan yaitu Pengembangan Kompetensi Personel bagi Pejabat JPT Camat dan Lurah se Kabupaten Luwu yang dilaksanakan di Makassar, Sulawesi Selatan dan Kota Malang, Provinsi Jawa Timur pada Februari 2023.

Selain menggelar bimbingan Teknik personal bagi Camat dan Lurah, BKPSDM Luwu juga melaksanakan benchmarking ke BKD Provisi Jawa Barat, sebagai tolak ukur dalam penerapan system merit di Kabupaten Luwu.

Selain Bimtek, BKPSDM Luwu bekerjasama dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sulawesi Selatan juga melaksanakan Orientasi bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) yang bertujuan memberikan pengalaman dan penyediaan informasi tentang Aparatur Sipil Negara pada 11 Mei 2023.

Saat itu, Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sulawesi Selatan, Muhammad Jufri memberikan apresiasi atas pelaksanaan PPPK pertama dari 24 Kabupaten/Kota se Sulsel yang dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten Luwu.

Dalam upaya meningkatkan Sumber Daya Manusia bagi Aparatur Sipil Negara, BKPSDM Luwu bekerjasama dengan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Provinsi Sulawesi Selatan, menggelar Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP).

Pada kesempatan itu, Kepala BPSDM Provinsi Sulawesi Selatan, Muhammad Jufri mengatakan bahwa, Pemerintah Kabupaten Luwu telah berkomitmen meningkatkan kompetensi dan sumber daya manusia ASN.

“Dengan dilaksanakannya Pelatihan Kepemimpinan Pengawas ini menjadi bukti bahwa Pemkab Luwu melalui BKPSDM memiliki komitmen dalam mendorong peningkatan SDM ASN,” ungkap Muhammad Jufri.

Tak hanya bimbingan teknik dan pelatihan, BKPSDM Luwu juga membuka kesempatan kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) lingkup pemerintah daerah untuk meningkatkan karir mereka, kenaikan pangkat dan golongan yang lebih tinggi dari sebelumnya dengan melaksanakan ujian penyesuaian ijazah pada 20 Mei 2023.

Untuk jabatan fungsional Guru, BKPSDM Luwu beberapa kali juga melaksanakan sosialisasi Penyusunan Sasaran Kerja Pegawai (SKP) yang bertujuan meningkatkan kompetensi kepala sekolah dalam Menyusun SKP.

Sebagai tindaklanjut dari sosialisasi itu, dan agar semua PNS khususnya kepala sekolah mampu menyusun SKP, BKPSDM Luwu juga membuka ruang bagi ASN yang ingin konsultasi.

Hingga pada penetapan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2024, DPRD Luwu memberikan dukukan penuh terhadap program kerja dan memutuskan agar peningkatan SDM dipusatkan di BKPSDM Luwu.

Pada program pengadaan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja, BKPSDM Luwu memfokuskan semua honorer bisa diangkat menjadi PPPK dengan memprioritaskan penerimaan PPPK ialah mereka yang telah lama mengabdi sebagai pegawai honorer dan terdata pada Sistem Informasi Manajemen Kepegawaian atau SISKA.

Sedikitnya 700 pegawai honorer lingkup pemerintah kabupaten Luwu telah terangkat menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) atau sekitar 20% dari jumlah keseluruhan pegawai honoror.

Berdasarkan surat Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian, Badan Kepegawaian Negara (BKN), Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Luwu baru-baru ini mengikut sertakan sebanyak 1.485 pegawai honorer untuk melaksanakan tes kompetensi dasar PPPK yang dilaksanakan di Makassar, 23 November 2023.

Sebelum membuka pendaftaran calon PPPK, sebelumnya BKPSDM Luwu diwakili olej Kepala Bidang Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi, Raehana Rahman, menghadiri Rapat Koordinasi Evaluasi Percepatan Pelayanan Kepegawaian dan Persiapan Pelaksanaan Seleksi CASN tahun 2023 yang digelar oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) di Yogyakarta pada September lalu.

Pada kesempatan itu, BKPSDM menerima penghargaan dari BKN sebagai salahsatu Badan dengan Verifikasi terbaik ASN dan JPR Non ASN.

Sementara untuk mengisi Jabatan Tinggi Pratama (JPT) beberapa kali BKPSDM melaksanakan Seleksi Terbuka bagi PNS lingkup pemberintah Kabupaten Luwu.

Tak hanya meningkatkan sumber daya manusia dengan berbagai bimtek, BKPSDM Luwu juga memberikan sosialisasi Ketaspenan dan Taspen bagi pegawai Aparatur Sipil Negara atau PPPK agar memahami kewajiban dan hak mereka dimasa aktif hingga purna tugas nanti(**)

Komentar

News Feed