oleh

PT BMS dan Mahasiswa Tanam Mangrove di Pesisir Desa Karang-Karangan

Mahasiswa HMS FT Unanda Palopo dan PT BMS melakukan penanaman ribuan bibit pohon mangrove di kawasan pesisir Desa Karang-Karangan, Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu, Sabtu, 11 Maret

LUWU, – Dalam rangka menjaga kelestarian Mangrove PT Bumi Mineral Sulawesi (BMS) bersama dengan Mahasiswa HMS FT Unanda Palopo, FKMTSI Wil II Sulsebar, Pemdes Karang-karangan, melakukan penanaman ribuan bibit pohon mangrove di kawasan pesisir Desa Karang-Karangan, Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu, Sabtu, 11 Maret 2023.

Ketua HMS FT Unanda Palopo, Wirawan Agus, mengatak kegiatan ini merupakan kegiatan Temu Wicara Regional ke 14 Forum Komunikasi Mahasiswa Tehnik Sipil Indonesia (FKMTI) Wil II yang dilaksanakan di Unanda, dimana salah satu item kegiatannya diantaranya penanaman Pohon Mangrove di Desa Karang-Karangan. Kegiatan ini juga masuk dalam item kegiatan HMS FT Unanda Peduli.

“FKMTI Wil II Sulselbar dan HMS FT Unanda peduli ini merujuk pada kepedulian kami terhadap lingkungan terutama wilayah pesisir bagian pantai desa karang-karangan dengan penanaman mangrove. Semoga dengan kegiatan ini dapat bermanfaat bagi lingkungan, dan masyarakat sekitar,” ujar, Wirawan Agus.

Sementara itu, Kepala Desa Karang-karangan, Asbar, menyampaikan atas nama Pemerintah Desa menyampaikan ucapan terimakasih kepada PT BMS, Mahasiswa, dan masyarakat setempat atas kepeduliannya terhadap lingkungan pesisir.

“Kami dari Pemerintah Desa Karang-karangan yang dilakukan oleh PT BMS ini dapat berlangsung kedepannya, kita lakukan pemetaan lebih bagus lagi mengingat wilayah kita ini wilayah pesisir. Kami menyamakan Penghargaan setinggi-tingginya kami sampaikan ke PT BMS atas kepedulian mereka dengan menjaga lingkungan di wilayah pesisir, semoga kegiatan ini tetap berlangsung,” ucapnya.

Disamping itu, Manager PT BMS, Zulkarnain, mengatakan penanaman mangrove ini dilakukan penggantian untuk wilayah di Desa Toddopuli. Penanaman yang dilakukan ini tetap koordinasi dengan KPH Latimojong, penanaman melibatkan teman-teman aktivis, Mahasiswa, dan masyarakat.

“InsyaAllah, kegiatan ini berkesinambungan dan berkelanjutan, bukan cuma istilahnya eforia semata. InsyaAllah kegiatan ini akan kita atur pertriwulan,” tandasnya.

Sementara itu, Pendamping Kehutanan, Ismail Ishak, menyampaikan kita melakukan pendampingan proses penanaman mangrove, atas permintaan koordinasi dari PT BMS yamg melakukan penanaman di desa Karang-karangan. Sebagai upaya penggantian pembukaan pohon di mangrove wilayah Toddopuli untuk pembangunan jeti.

“Kita memberikan apresiasi atas kepedulian PT BMS yang mau menanam mangrove untuk tetap menjaga kelestarian lingkungan,” terang, Ismail(*)

Komentar

News Feed